EEPIS Repository

RANCANG BANGUN FAX GATEWAY ANTARA JARINGAN PSTN DENGAN JARINGAN IP UNTUK PENGIRIMAN FAKSIMILE MELALUI INTERNET BERBASIS TEKNOLOGI CTI

Anik , Fauziyah and Subhan , KH (2009) RANCANG BANGUN FAX GATEWAY ANTARA JARINGAN PSTN DENGAN JARINGAN IP UNTUK PENGIRIMAN FAKSIMILE MELALUI INTERNET BERBASIS TEKNOLOGI CTI. EEPIS Final Project.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://eepis-its.edu

Abstract

Perkembangan jaringan dunia menuju NGN (Next Generation Network) yang berbasiskan pada jaringan IP (Internet Protocol) mempunyai perbedaan dengan jaringan telepon dunia saat ini yang berbasiskan circuit switch. Oleh karena itu diperlukan migrasi secara bertahap sehingga jaringan IP yang dibangun mempunyai kompabilitas dengan jaringan circuit switch yang telah ada. Hal tersebut dimaksudkan agar layanan pada jaringan telepon tersebut tetap dapat digunakan dan berhubungan dengan jaringan IP. Layanan pada jaringan telepon yang sering dipakai tidak hanya layanan voice tetapi juga layanan pengiriman fax. Agar mendukung NGN yang berbasis IP, diupayakan pengiriman fax melalui jaringan IP ke jaringan telepon dapat terlaksana. Oleh karena itu, pada proyek akhir ini akan diimplementasikan pengiriman fax melalui jaringan IP dengan menggunakan modem, yang akan dibangun dua fax gateway, pada sisi pengirim dan penerima. Fax Gateway. adalah suatu layanan yang bertindak sebagai suatu alat penghubung untuk memindahkan dokumen faksimile antara jaringan PSTN dan jaringan IP. Fax Gateway dihubungkan pada satu sisi ke PSTN dan jaringan IP. Hasil akhir dari proyek akhir ini adalah sebuah aplikasi yang mampu menerima fax dan mendapatkan informasi nomor tujuan. Kata kunci : fax gateway, share folder dan modem

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science
Depositing User: Mr Rony Ponti
Date Deposited: 29 Jul 2011 15:00
Last Modified: 29 Jul 2011 15:00
URI: http://repo.pens.ac.id/id/eprint/841

Actions (login required)

View Item