Fauziah, Sevy (2011) ANALISA INTERFERENSI CO-CHANNEL PADA SISTEM KOMUNIKASI LOCAL MULTIPOINT DISTRIBUTION SERVICE(LMDS). eepis final project.
| PDF Download (542Kb) | Preview |
Abstract
LMDS (Local Multipoint Distribution Service) adalah teknologi Broadband Wireless Access yang menggunakan sinyal microwave yang beroperasi antara 20 – 40 GHz. Penggunaan gelombang millimeter dengan frekuensi diatas 10 GHz sangat rentan terhadap gangguan terutama redaman hujan Selain itu, masalah interferensi dari base station lain juga mempengaruhi kinerja LMDS Dalam analisis ini, dampak dari curah hujan, kerimbunan dedaunan dan polarisasi sangat diperhitungkan pada LMDS yang menggunakan sel persegi dengan arsitektur polarisasi tunggal dan arsitektur polarisasi interleaving pada antena base station sehingga didapatkan perbandingan rata-rata sinyal terhadap rata-rata interferensi (Ŝ/Î) yang merupakan variasi skala besar dari sinyal yang direpresentasikan dari distribusi lognormal dan nilai rata-rata aturan model power law. Prosentase probabilitas rata-rata sinyal terhadap rata-rata interferensi atau Ŝ/Î (dB) 0,01% pada arsitektur polarisasi tunggal horisontal ketika berada pada kerimbunan pepohonan tingkat rendah hingga tinggi (m dari 4 hingga 6) diperoleh saat m=4 sebesar -15 dB, m=5 sebesar - 10 dB, dan m=6 sebesar -5 dB. Untuk polarisasi interleaving , nilai prosentase probabilitas ratarata sinyal terhadap rata-rata interferensi atau Ŝ/Î (dB) 0,01% diperoleh ketika m=4 sebesar 23 dB, m=5 sebesar 30 dB, dan m=6 sebesar 37 dB. Didapatkan nilai Ŝ/Î yang lebih baik ketika menggunakan arsitektur seluler interleaving karena polarisasi yang berbeda mengurangi interferensi sehingga mengoptimasi kesediaan bandwidth. Kata Kunci: Redaman Hujan, Interferensi Co- Channel, Local Multipoint Distribution Service (LMDS), Perbandingan Rata-rata Sinyal terhadap Rata-rata Interferensi (Ŝ/Î)
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science |
Depositing User: | S.ST Sevy Fauziah |
Date Deposited: | 08 Aug 2011 15:52 |
Last Modified: | 08 Aug 2011 15:52 |
URI: | http://repo.pens.ac.id/id/eprint/1032 |
Actions (login required)
View Item |