Hendriawan, Akhmad (2012) Sistem Monitoring Smart Vehicle Berbasis Peta Dinamis Google Map. In: Electrical Power, Electronics, Communications, Controls & Informatics International Seminar (EECCIS) 2012, 30 mei 2012, Hall of Engineering Faculty, Brawijaya University Malang.
Abstract
Keterlambatan penanganan medis pada korban kecelakaan lalu lintas umumnya menjadi penyebab korban tewas atau cacat. Keterlambatan ini disebabkan tidak adanya pemberian sistem informasi yang cepat dan akurat tentang waktu dan lokasi kecelakaan lalu lintas sehingga penanganan yang cepat tidak dapat dilakukan. Penelitian tentang sistem monitoring kendaraan ini sudah banyak dilakukan, namun demikian penelitian yang ada masih menggunakan peta statis dan koordinat yang tidak selalu update sehingga informasi tentang lokasi kecelakaan menjadi tidak akurat. Pada penelitian ini menawarkan sistem monitoring menggunakan peta dinamis menggunakan Google map. Sistem utama monitoring smartvehicle ini menggunakan informasi koordinat lokasi GPS yang dikirim oleh kendaraan, mengolah informasi tersebut dengan menggunakan program QT dan menampilkan hasilnya bentuk informasi visual dan informasi jalan menggunakan peta dinamis google MAP. Sistem ini kemudian mengirimkan informasi lokasi kecelakaan tidak lagi dalam bentuk koordinat GPS melainkan informasi jalan kepada pihak terkait melalui SMS Gateway. Berdasarkan Hasil pengujian menunjukan tingkat keberhasilan mengenali lokasi kecelakaan adalah 90% yang telah memenuhi kontribusi yang diinginkan
Actions (login required)