PENS Repository

PERANCANGAN ZERO FORCING EQUALIZER DENGAN MODULASI QAM BERBASIS PERANGKAT LUNAK

Akhmad, Zainul PERANCANGAN ZERO FORCING EQUALIZER DENGAN MODULASI QAM BERBASIS PERANGKAT LUNAK. EEPIS Final Project.

[img]
Preview
PDF
Download (219Kb) | Preview

    Abstract

    Bangunan-bangunan tinggi yang ada saat ini memberikan pengaruh besar dalam sistem komunikasi. Salah satunya adalah terjadinya multipath pada transmisi nirkabel. Fenomena multipath adalah suatu bentuk gangguan atau interferensi sinyal RF yang muncul ketika sinyal memiliki lebih dari satu jalur pada saat ditransmisikan. Propagasi dari multipath mengakibatkan terjadinya perbedaan waktu sehingga dapat menyebabkan terjadinya intersymbol interference (ISI). Terjadinya intersymbol interference (ISI) ini mengakibatkan kesalahan dalam penerjemahan bit dari informasi yang diterima. Dalam proyek akhir ini, dibuat suatu software equalizer menggunakan algoritma Zero Forcing dengan modulasi QAM (Quadrature Amplitude Modulation). Kinerja dari zero forcing equalizer dilihat dari grafik BER yang dihasilkan. Untuk mendapatkan hasil BER yang bagus maka harus menentukan jumlah tap yang sesuai pada pendesainan zero forcing equalizer. Zero forcing equalizer diuji pada kanal multipath yang memiliki 3 path dan 5 path. Pada multipath yang memiliki kanal 3 path, hasil BER yang maksimal didapat tap 9 atau lebih dengan nilai BER 10-3 pada Eb/No sebesar 10.5 dB. Pada multipath yang memiliki kanal 5 path, hasil BER yang maksimal didapat tap 11 atau lebih dengan nilai BER 10-3 pada Eb/No sebesar 11 dB. Kata Kunci : QAM, Equalizer, ISI, multipath

    Item Type: Article
    Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
    Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
    Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science
    Depositing User: Akhmad Zainul Khasin
    Date Deposited: 08 Aug 2011 15:32
    Last Modified: 08 Aug 2011 15:32
    URI: http://repo.pens.ac.id/id/eprint/1013

    Actions (login required)

    View Item