EEPIS Repository

RANCANG BANGUN PERANGKAT KERAS DAN PERANGKAT LUNAK UNTUK KOMPUTER MULTI TOUCH PADA BULETIN PENS

Andri, Hutapea (2011) RANCANG BANGUN PERANGKAT KERAS DAN PERANGKAT LUNAK UNTUK KOMPUTER MULTI TOUCH PADA BULETIN PENS. EEPIS FINAL PROJECT.

[img] PDF
Download (281Kb)

    Abstract

    Layar sentuh atau dalam bahasa Inggris touch screen, touch panel atau touch screen panel adalah sebuah perangkat masukan komputer yang bekerja dengan adanya sentuhan tampilan layar menggunakan jari atau pena digital. Dalam hal ini, pengguna mengoperasikan sistem komputer dengan menyentuh gambar atau tulisan di layar itu sendiri. Hal ini merupakan cara yang paling mudah untuk mengoperasikan komputer dan kini semakin banyak digunakan dalam berbagai aplikasi. Multi touch merupakan seperangkat alat dengan teknik interaksi yang memungkinkan pengguna komputer untuk mengontrol aplikasi grafis dengan beberapa jari. Perangkat multi touch terdiri dari layar sentuh (misalnya, layar komputer, meja, dinding) atau touchpad, serta perangkat lunak yang mendeteksi beberapa titik yang menyentuh layar, namun berbeda dengan yang sudah umum kita lihat pada perangkat (misalnya touchpad komputer, ATM dan lain-lain) yang mendeteksi hanya satu titik sentuhan. Sekarang ini dunia komputer memasuki era multi touch computing yang akan mengubah era perkomputeran di masa yang akan datang sebagaimana slogan yang pernah bertuliskan teknologi komputer Multi touch mengubah generasi selanjutnya dalam dunia perkomputeran. Aplikasi buletin PENS merupakan aplikasi komputer multi touch yang dibangun untuk memudahkan pengguna memperoleh informasi tentang PENS dengan lebih mudah dan lebih menyenangkan. Buletin PENS dapat digunakan oleh banyak orang secara bersamaan dalam waktu yang bersamaan dengan hanya menyentuhnya. Teknologi interaktif ini nantinya diharapkan dapat meningkatkan fungsi buletin sebagai sarana informasi bagi mahasiswa dan mahasiswa dapat mengembangkan ide kreatif lainnya dengan memanfaatkan buletin ini. Teknologi ini dibangun menggunakan CCV, menerima masukan gambar dari kamera dan mengubahnya menjadi koordinat titik sentuhan kemudian informasi dari CCV selanjutnya dapat digunakan oleh aplikasi multi touch lainnya berupa UDP ataupun TCP. Kata kunci : Multi touch, CCV, UDP atau TCP, Buletin

    Item Type: Article
    Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
    Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
    Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science
    Depositing User: Unnamed user with email andrihtp@gmail.com
    Date Deposited: 08 Aug 2011 16:20
    Last Modified: 08 Aug 2011 16:20
    URI: http://repo.pens.ac.id/id/eprint/1231

    Actions (login required)

    View Item