PENS Repository

Tracking Mata secara real-time Berbasis ROI dari hasil deteksi pusat iris menggunakan Template Matching

Hendriawan, Akhmad and purwanto, djoko (2008) Tracking Mata secara real-time Berbasis ROI dari hasil deteksi pusat iris menggunakan Template Matching. In: Industrial Electronicss Seminar 2008 (IES 2008), 30 Oktober 2008, Politeknik Elektronika Negeri Surabaya.

[img]
Preview
PDF
Download (300Kb) | Preview

    Abstract

    Template matching adalah metode yang banyak digunakan pada sistem deteksi mata. Pada umumnya daerah kerja proses template matching adalah sebesar resolusi gambar yang ditangkap kamera sehingga dapat mengurangi kecepatan deteksi dan tracking mata. Pada paper ini menawarkan algoritma penentuan daerah pencarian template matching yang diupdate sehingga dapat digunakan untuk deteksi dan melakukan tracking mata secara real-time. Algoritma ini mempunyai komputasi yang sederhana dan cepat dibandingkan algoritma standar yang menggunakan ukuran daerah pencarian sebesar citra yang ditangkap oleh kamera. Metode utama yang digunakan pada sistem tracking mata adalah menggabungkan dua metode yaitu metode viola-jones untuk mendeteksi wajah dan melakukan estimasi iris mata dan metode template matching dengan lokasi pencarian yang diupdate terus menerus untuk mendeteksi dan melakukan tracking pada mata. Hasil akhir yang didapatkan menggunakan webcam logitech quickcam pro 5000 dengan resolusi 320x240 yang dihubungkan dengan intel pentium 4 dengan clock CPU sebesar 3.2 GHz, sistem tracking mata mencapai kecepatan rata-rata 15.2 fps dengan jarak maksimal sebesar 122 cm. Sistem yang dibangun ini telah memenuhi kontribusi yang ingin dicapai yaitu sebesar 12.5 fps dan dengan batasan tertentu dapat diimplementasikan untuk sistem tracking mata dalam lingkungan real-time.

    Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
    Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
    Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science
    Depositing User: Mr Akhmad Hendriawan hendri
    Date Deposited: 04 Mar 2015 12:50
    Last Modified: 04 Mar 2015 12:50
    URI: http://repo.pens.ac.id/id/eprint/2721

    Actions (login required)

    View Item