Fery , Dergantoro and Haryadi , Amran and Mike , Yuliana (2009) PEMBUATAN PROGRAM APLIKASI REMOTE DESKTOP MANAGER (RDM) PADA MOBILE PHONE MENGGUNAKAN BLUETOOTH BERBASIS J2ME. EEPIS Final Project.
Full text not available from this repository.Abstract
Kemampuan berbicara dari seorang presenter saja tidaklah cukup untuk menampilkan presentasi yang bagus, karena presentasi bukan sekedar berbicara kepada audience tapi juga peduli terhadapnya. apakah audience suka dengan cara presentasi tersebut atau tidak, apakah mereka dapat memahami materi yang dijelaskan atau tidak. Maka dari itu, masalahnya dalam hal ini adalah bagaimana menampilkan sebuah presentasi yang baik di depan audience. Presentasi akan menjadi menarik, jika presenter dapat menjelaskan materi tersebut dengan gaya yang unik, dan juga oleh bahasa tubuh yang mendukung. Tapi ini bukan berarti, bahwa tidak akan ada masalah untuk melakukan hal seperti itu. Kadang seorang presenter merasa kesulitan, karena harus selalu berada di sekitar PC agar dapat menekan tombol pada keyboard dan mengganti slide presentasinya. Oleh karena itu, pada proyek akhir ini telah dilakukan pembuatan sebuah program aplikasi pada mobile phone untuk dapat mengontrol sebuah PC dari jarak dekat melalui koneksi bluetooth. Dengan menggunakan aplikasi ini, user tidak hanya dapat mengontrol, tetapi juga melihat tampilan layar desktop PC pada layar mobile phone. Aplikasi ini disebut Remote Desktop Manager (RDM). Pembuatan program aplikasi yang menggunakan basis J2ME ini berisikan java socket, sehingga PC dapat melakukan komunikasi dengan mobile phone. Hasil yang telah dicapai pada pengujian dari proyek akhir ini adalah mobile phone dapat terkoneksi dan mengirimkan event ke PC server. Selain itu, server juga mengirimkan image berupa gambar desktop, sehingga user dapat mengontrol tampilan desktop PC tersebut. Kata Kunci : Bluetooth, RDM, J2ME, Java socket
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science |
Depositing User: | Mr Rony Ponti |
Date Deposited: | 29 Jul 2011 14:54 |
Last Modified: | 29 Jul 2011 14:54 |
URI: | http://repo.pens.ac.id/id/eprint/934 |
Actions (login required)
View Item |